Tanggamus,1Detik.asia-
Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober 2025, Persatuan Bulutangkis (PB) Talang Padang menggelar turnamen terbatas bertajuk “PB Tunas Cup”. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Balai Desa Pekon Suka Negri Jaya, Kecamatan Talangpadang, Kabupaten Tanggamus, pada 26 Oktober 2025.
Sebanyak 60 pasangan atlet bulutangkis dari berbagai wilayah turut ambil bagian dalam ajang bergengsi ini. Para peserta bersaing memperebutkan total hadiah sebesar Rp7 juta rupiah.
Ketua penyelenggara, Risdianto, menjelaskan bahwa kegiatan ini diselenggarakan tidak hanya sebagai bentuk peringatan Hari Sumpah Pemuda, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi antarpecinta olahraga bulutangkis di wilayah Talang Padang dan sekitarnya.
“Melalui turnamen ini, kami ingin menumbuhkan semangat sportivitas, memperkuat kebersamaan, serta menjaring bibit-bibit unggul untuk ajang berikutnya,” ujar Risdianto.
Sementara itu, Evan, salah satu peserta sekaligus pengusaha muda asal Talang Padang, turut memberikan dukungan penuh terhadap terselenggaranya kegiatan ini. Ia berharap turnamen seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi agenda rutin setiap tahun.
“Kegiatan positif seperti ini harus terus kita dukung, karena selain menyalurkan hoby dan bakat, juga dapat mempererat hubungan antar warga,” ungkap Evan.
Turnamen “PB Tunas Cup” menjadi bukti semangat pemuda Talang Padang dalam memaknai Hari Sumpah Pemuda, dengan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan persatuan melalui olahraga ini.
(Panroyen)

.png)

