Polres Tulang Bawang Gelar E-Sports Competition Kapolres Tulang Bawang Cup Season 2 untuk Menyambut Hari Bhayangkara ke-78

Www. 1 Detik. Info Tulang Bawang, Lampung – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, mengadakan kegiatan e-sports competition Kapolres Tulang Bawang Cup Season 2 secara gratis.
Kompetisi ini akan berlangsung selama dua hari, mulai Jumat (07/06/2024) hingga Sabtu (08/06/2024), dan dipusatkan di lapangan tenis Mapolres Tulang Bawang.
Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK, menyatakan bahwa kegiatan ini diikuti oleh lintas generasi. “E-sport competition Kapolres Tulang Bawang Cup Season 2 kami gelar untuk menyambut Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang diikuti oleh 106 tim, yang terdiri dari 55 tim Free Fire (FF), 27 tim Mobile Legends (ML), dan 24 tim PUBG,” ujar AKBP James H Hutajulu saat membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Menurut Kapolres, animo masyarakat terhadap kompetisi ini sangat tinggi. “Pada pelaksanaan e-sports competition season 1 yang kami gelar pada bulan April 2024 lalu, animo dari masyarakat cukup tinggi sehingga kami kembali menyelenggarakan e-sports competition season 2,” tambahnya.
“Pada kegiatan e-sports competition season 2 kali ini, bukan hanya diikuti oleh para generasi muda (Gen-Z) saja, melainkan oleh lintas generasi terbukti dengan adanya tim dari Pengadilan Negeri (PN) Tulang Bawang mengikuti kegiatan,” papar perwira peraih Adhi Makayasa Akpol 2004.
Kapolres menjelaskan bahwa e-sports competition ini merupakan wadah untuk mencari bibit-bibit atlet muda di bidang e-sport. “E-sports competition yang kami gelar ini merupakan wadah untuk mencari bibit-bibit atlet muda bidang e-sport, sehingga Kabupaten Tulang Bawang tidak akan kesulitan lagi mencari atlet apabila ada pertandingan baik di tingkat Provinsi maupun Nasional nantinya,” terang perwira dengan melati dua di pundaknya.
AKBP James H Hutajulu menekankan bahwa para pemenang dari kompetisi ini adalah yang terbaik karena dinilai oleh tim juri yang berkompeten dan mumpuni di bidangnya.
“Para pemenang e-sport competition Kapolres Tulang Bawang baik season 1 maupun season 2 adalah mereka yang terbaik karena tim juri yang kami siapkan adalah mereka yang berkompeten dan mumpuni di bidangnya, sehingga penilaian benar-benar objektif dan tidak ada korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN),” jelasnya.
Selain e-sports competition, Polres Tulang Bawang juga akan menyelenggarakan Fun Run 5K pada Minggu (16/06/2024) dan Street Race Bhayangkara Presisi pada Minggu (23/06/2024) sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke-78.
“Kegiatan ini sebagai sarana bagi anak muda yang hobi balapan sehingga tidak ada lagi aksi balap liar di jalanan yang akan mengganggu masyarakat,” tambah AKBP James.
Pembukaan e-sports competition Kapolres Tulang Bawang Cup Season 2 ini turut dihadiri oleh Dandim 0426 Tulang Bawang, Letkol Kav Delvy Marico, SE, MIP, Forkopimda Kabupaten Tulang Bawang, Wakapolres Kompol M Kasyfi Mahardika, SIK, SH, MM, dan PJU Polres Tulang Bawang.